Panduan Cara Mencuci Muka yang Benar


cuci muka

Memiliki wajah yang bersih serta terlihat cerah dan juga terbebas dari masalah jerawat bukan saja karena faktor perawatan kecantikan atau karena Anda memakai produk kecantikan yang ternama ataupun mahal saja tetapi itu harus di dukung dengan bagaimana Anda menerapkan kebersihan pada wajah (mengetahui cara mencuci muka dengan benar).

Mencuci muka merupakan suatu hal yang mudah untuk di lakukan dan mungkin hampir semua orang melakukannya. Cuci muka dengan air, memakai sabun wajah dan bilas. Selesai! Tapi mengapa masih tumbuh jerawat jika Anda melakukan cara yang benar?

Mencuci muka adalah langkah penting sebagai pembuka dalam perawatan wajah. Perawatan yang baik bermula dari kulit yang bersih. “Pembersihan wajah yang tepat akan mampu mencegah pertumbuhan jerawat, dapat meningkatkan kesehatan kulit, dan juga dapat mengurangi peradangan kulit,” kata Joshua Zeichner, MD, direktur penelitian kosmetik dan dermatologi di Mount Sinai Hospital, New York City.

Meski dilakukan setiap hari, nyatanya ada banyak orang yang salah dalam mencuci muka. Sehingga membuat, muncul beragam keluhan masalah kulit, seperti kulit kering, iritasi, berminyak, hingga berjerawat. Hindari beragam masalah ini dengan cara mencuci muka yang benar. Untuk memastikan Anda menggosok atau mencuci wajah dengan benar, berikut ini beberapa langkah untuk mencuci muka.

Pilih Produk Pencuci Muka yang Tepat (Cocok dengan Kulit Anda)

Memilih produk pencuci muka yang cocok dengan jenis kulit kita memang bukan perkara mudah. Padahal langkah ini merupakan penentu penerapan cara mencuci muka yang benar. Mencuci muka hanya dengan air saja tidak akan membersihkan wajah sepenuhnya. Oleh sebab itu, pastikan agar Anda sudah memilih produk yang tepat.

  • Orang dengan kulit sensitif dapat membeli pembersih muka dalam bentuk gel busa.
  • Sementara sabun berbahan dasar krim atau minyak baik untuk kulit kering. Bahan ini akan membersihkan kotoran sekaligus menambah kelembapan.
  • Sebagian juga senang memakai sabun muka batangan (bagi Anda yang memiliki kulit normal). Tapi, pastikan kandungannya cocok dengan kulit Anda.
  • Sedangkan Anda yang memiliki kulit berminyak dapat pula menggunakan deep-cleansing mask dengan tekstur seperti tanah liat. Kandungan kaolin dan bentonit di dalamnya bermanfaat untuk membersihkan pori-pori wajah.

Jangan Lupa Cuci Muka Sebelum Tidur

Mencuci muka pada waktu malam, lebih-lebih lagi sebelum tidur adalah peraturan wajib untuk Anda lakukan. Jadi jangan sampai lupa! Seperti yang kita ketahui, pada siang hari atau saat kita beraktivitas, minyak, debu dan juga keringat akan berkumpul di kulit wajah Anda.

Jika itu dibiarkan, maka bukan tidak mungkin jerawat akan mengintai Anda. Jadi, pastikanlah Anda melakukan ritual tersebut sebelum Anda tidur, jangan lupa walau Anda dalam keadaan lelah sekalipun.

Terlalu Sering Mencuci Muka

Idealnya, Anda hanya perlu mencuci muka dua kali sehari – waktu pagi dan malam, kecuali jika sedang melakukan kegiatan hingga membuat Anda berkeringat berlebihan.

“Mencuci muka lebih daripada dua kali sehari untuk membuang kuman bukanlah tindakan yang bagus untuk di lakukan, bahkan itu akan dapat membuat kulit Anda menjadi kering dan iritasi. Tidak hanya itu, ia juga bisa membuat kulit Anda secara paradoks menghasilkan terlalu banyak minyak,” jelas Dr Zeichner.

Pastikan Tangan Bebas Bakteri

Cara mencuci muka yang benar termasuk juga memulai setiap langkah dengan tangan yang bersih. Selalu awali perawatan wajah Anda dengan mencuci tangan terlebih dahulu. Meski muka akan diberi sabun, namun pastikan tangan Anda sudah dalam keadaan bersih.

Selain tangan, handuk yang akan digunakan untuk mengeringkan wajah harus rutin dicuci. Jangan menggunakan handuk yang sama selama berhari-hari dan jauhi penggunaan handuk bersamaan dengan orang lain.

Bakteri dapat berkembang dalam handuk yang tidak terjaga kebersihannya, kemudian bakteri tersebut akan menyebar ke wajah dan kulit Anda yang sudah bersih setelah dicuci.

Cuci Muka Sebelum Menggunakan Masker

Kebanyakan masker muka mengarahkan Anda untuk mencuci muka sebelum menggunakan produk mereka. Itu karena masker akan bekerja lebih optimal atau dapat menembus sepenuhnya ke dalam kulit jika kulit muka sudah dalam keadaan bersih.

Masker memiliki manfaat utama 300 peratus lebih kuat daripada serum, jadi biarkan kulit Anda menikmati penghidratan dan manfaat pembaikan selepas menggunakannya,” kata Ellen Marmur, M.D., dermatologi di New York City.

Jangan Asal Menggosok Wajah

Saat ini ada beragam alat untuk membantu membersihkan wajah secara sempurna. Tetapi, bila salah memilih kulit Anda akan berisiko teriritasi. Cara mencuci wajah yang benar dan paling aman adalah dengan menggunakan jari-jari Anda. Selama proses mencuci muka, berikan wajah sedikit pijatan lembut untuk membantu melancarkan sirkulasi serta membantu mengangkat sel kulit mati.

Keringkan Muka dengan Handuk yang Berbeda

Setelah selesai mencuci wajah, sebaiknya Anda juga tidak mengeringkannya dengan menggosok handuk ke wajah. Cara ini dapat menarik kulit Anda serta mungkin menyebarkan bakteri, terutama jika mengeringkan dengan handuk bekas pakai. Jadi alangkah baiknya jika Anda menggunakan dua handuk, satu untuk wajah dan satunya lagi untuk tubuh.

Walaupun tubuh Anda bersih selepas mandi, namun tetap saja menyebarkan bakteria dari tubuh ke wajah mungkin saja terjadi. (mikroorganisme yang berbeda hidup di kawasan yang berlainan di dalam tubuh Anda).

Waktu yang Tepat untuk Mencuci Muka (Jangan Terlalu Lama)

Cukup 20 atau 30 menit waktu yang Anda perlukan untuk mencuci muka (sambil melakukan pijatan). Jika lebih dari pada itu bisa saja akan menyebabkan kulit Anda iritasi dan merah. Apa lagi jika Anda menggunakan salah satu produk pembersih (pembersih pengelupasan).

Jerome Garden, M.D., pengarah Institut Laser dan Dermatologi Doktor di Chicago, menyarankan untuk mencuci muka dengan air hangat kuku dan menggunakan ujung jari dalam gerakan bulatan dengan mengaplikasikan cleanser (agar jari lebih mudah di gerakan). Pastikan untuk mencuci zon T dan U, karena ini adalah bagian yang cenderung diabaikan.

Tidak Memakai Moisturizer

Satu lagi masalah yang biasa dilakukan ialah tidak memakai moisturizer. Mungkin karena takut wajah Anda menjadi berminyak. Itu salah..! Pakar menganjurkan untuk menggunakan pelembap saat mencuci muka. Karena pelembab atau moisturizer sangat bermanfaat untuk kulit wajah Anda, sehingga menjadikan kulit terlihat bersih dan juga lembab.

Gunakan Air dengan Suhu Suam-suam Kuku

Membilas wajah dengan air panas mungkin terasa nyaman atau sebaliknya air dingin memberikan efek sejuk pada wajah Anda. Namun, temperatur yang paling tepat untuk langkah ini adalah suam-suam kuku. Air suhu suam-suam kuku paling efektif untuk mencuci muka.

Mungkin Anda juga pernah mendengar bahwa air panas dapat membuka pori-pori, sementara air dingin akan menutupnya. Namun, hal ini tidak tepat karena pori-pori tidak mempunyai otot untuk membuka dan menutup. Air panas dapat meluruhkan lapisan minyak alami di permukaan kulit yang dapat membuatnya semakin kering atau lebih berminyak lagi.

Tidak hanya itu, Menurut Dr Zeichner, suhu yang tidak tepat (terlalu panas) akan dapat menyebabkan pembuluh darah dan garis halus pada wajah mengalami kerusakan. Sehingga membuat kulit menjadi kering lebih cepat, gatal dan berkeringat dari waktu ke waktu.


Tinggalkan komentar