Bentuk dan desain ruko (rumah toko) merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi kesuksesan bisnis bidang ritel. Bagaimanakah desain ruko minimalis dan layout tata letak barang yang bagus? Layout toko yang bagus dapat memancing calon pelanggan untuk datang berbelanja dan menyisiri seisi toko dengan nyaman.
Apapun jenis barang yang dijual pada ruko, baik itu berupa toko buku, toko pakaian, toko bunga, toko elektronik, ataupun ruko yang menjual produk sembako, maka keindahan dan kenyamanan suasana toko menjadi hal penting yang harus diperhatikan.
Terkadang, harga murah tak bisa menjadi jaminan terhadap kesuksesan bisnis penjualan, karena faktor desain dan bentuk ruko juga memiliki peranan penting. Calon konsumen bisa saja merasa enggan memasuki ruko anda karena kesemrawutan dan pemandangan yang tak sedap di mata.
Oleh karena itu, sebagai pemilik ruko, anda wajib mencermati kondisi fisik dan display bagian depan toko anda. Dengan menawarkan harga produk yang bersaing dan suasana toko yang nyaman, tentu akan membuat usaha ruko anda lebih kompetitif dan siap bersaing dengan mini market modern, seperti Indo Maret, Alfa Mart, dan sejenisnya. Lalu, bagaimanakah caranya membuat konsep ruko dengan desain menarik, efektif dan aman?
Nah, pada artikel ini akan dijelaskan beberapa hal penting yang mungkin bisa menjadi pertimbangan anda. Hal penting tersebut mencakup prinsip desain layout toko, pengaturan tata letak barang, hingga tips agar membuat toko anda aman dari tindakan pencurian.
5 Prinsip yang Wajib Diperhatikan dalam Mendesain Layout Rumah Toko
Mendesain tata letak ruko membutuhkan beberapa kali percobaan (trial anda error). Dalam pengaturan layout dan display tersebut, ada lima hal yang wajib diperhatikan, yaitu:
a). Desain Toko Harus Mencerminkan Tema Bisnis Anda
Apakah jenis usaha toko anda? Apakah toko buku, toko obat, toko perlengkapan bayi, toko sembako, toko sepatu, toko musik, toko elektronik, toko pakaian, atau toko roti? Tentunya konsep desain yang akan diterapkan pada toko tersebut harus mencerminkan jenis bisnis anda, bahkan hingga tema yang khusus dan unik sebagai pembeda dari toko sejenis yang mungkin ada di seberang jalan.
Misalnya toko pakaian remaja, hendaknya dihiasi dengan citra-citra keremajaan, seperti cat yang atraktif, musik hip pop, dan poster-poster artis terkenal. Jadi, tema desain toko anda akan mampu menunjukkan citra bisnis anda. Tentu sangat lucu dan aneh jika sebuah toko pakaian pria dihiasi dengan dominasi warna pink.
b). Desain Rumah Toko Harus Mampu Memancing Orang untuk Datang Berbelanja
Ketika ruko anda berada di pinggir jalan dengan trafik manusia yang ramai, maka itu merupakan hal yang sangat potensial mendatangkan calon konsumen. Jangan sampai potensi tersebut malah terbuang percuma karena tata letak dan desain toko yang kurang maksimal dan atraktif. Produk-produk yang sedang populer dan ngetrend sebaiknya diletakkan di bagian depan sehingga diharapkan mampu memancing orang untuk masuk ke toko anda.
Tips ini sangat disarankan bagi anda yang memiliki toko fashion (busana). Pada area di sekitar kasir, sebaiknya anda menempatkan produk-produk kecil (murah) yang mampu memancing konsumen untuk membelinya ketika mereka masih menunggu giliran membayar. Hal ini tentu akan meningkatkan omset penjualan anda.
c). Desain Ruko Harus Memperhatikan Ruang Gerak (Practical) Para Pengunjung
Pada model supermarket atau toserba, setiap lorong harus didesain cukup lebar agar mampu menampung dua troli atau keranjang belanja yang berpapasan. Sebaiknya hindari membuat lorong yang buntu karena kurang mengefisienkan gerak pelanggan dan bahkan membuat pembeli lain enggan (kurang nyaman) menuju ke lorong produk tersebut. Pada toko apotek perlu disediakan tempat duduk yang nyaman saat para pelanggan sedang menunggu isian resep obat.
d). Desain Ruko Harus Membuat Display Produk Mudah Terlihat dan Diakses
Dalam mengatur tata letak barang, anda harus membuatnya mudah terlihat ketika pertama kali pengunjung masuk ke toko. Dengan demikian, para pengunjung akan merasa nyaman dan efisien waktu saat berbelanja di toko anda, karena tidak harus berlama-lama mencari produk yang mereka beli. Hal ini pun membuat suasana toko anda tidak terlihat terlalu crowded (ramai) yang kemungkinan membuat calon pengunjung lain enggan masuk ke toko anda.
e). Desain Toko Tidak Boleh Mengurangi Tingkat Keamanan
Cermin besar wajib anda tempatkan pada bagian-bagian yang sulit diawasi. Jika anda punya dana lebih, sebaiknya tambahkan fasilitas CCTV. Barang-barang yang berharga mahal harus diletakkan pada area khusus, misalnya produk perhiasan ditaruh di dalam lemari kaca terkunci. Keamanan untuk pelanggan juga perlu anda perhatikan, misalnya jaringan kabel-kabel listrik tersembunyi dengan baik atau deretan barang (vertical / horizontal) pada rak-rak disusun agar tidak mudah terjatuh.
10 Contoh Desain Ruko Minimalis
Berikut ini disajikan contoh desain gedung ruko minimarket yang berkonsep minimalis.
Daily Yamazaki adalah waralaba minimarket yang ada di Jepang. Desain bangunannya berkonsep minimalis dengan warna utama kuning merah.
Jessops adalah rumah toko yang menawarkan jasa percetakan (printing) foto, gambar, dan penjualan produk-produk yang terkait fotografi.
Sunkus adalah merek toko serba ada di Jepang yang merupakan bagian dari waralaba Circle K. Desain toko yang minimalis telah tersebar lebih dari 6.250 ruko di seluruh negeri Sakura.
Gambar di atas merupakan sebuah konsep desain ruko karya RommStudio. Minimalis adalah ciri utamanya, dengan dinding kaca pada bagian front yang memberi kesan modern.
Ruko minimalis dari Dunkin Donuts ini cukup simple namun tetap memiliki daya tarik yang mampu mengundang pelanggan untuk masuk ke dalam. Terlihat klasik tapi modern.
Desain minimalis yang cukup ekstrim dan super simple adalah ruko kotak mirip kontainer box karya Picusdemo9. Desain ruko ini ditujukan untuk para pelaku usaha salon, toko baju, atau kantor pemasaran.
FamilyMart adalah jaringan waralaba toko kelontong yang berkantor pusat di Jepang. FamilyMart awalnya dimiliki oleh Seiyu, namun sahamnya dibeli oleh Itochu Group pada Februari 1998.
Konsep ruko minimalis yang terlihat unik ini ada di Kanada yang didesain oleh sebuah perusahaan arsitektur bernama Eagle Builders. Beberapa bangunan rumah toko minimalis yang atraktif telah berhasil dibangun di beberapa kawasan, termasuk juga di Kolombia.
Lawson adalah jaringan toko kelontong (convenience store) terbesar nomor dua di Jepang setelah 7-Eleven. Kantor pusat Lawson di East Tower, Gate City Ohsaki di Ōsaki, Shinagawa, Tokyo. Perusahaan juga berekpansi ke luar negeri termasuk Filipina.
Desain ruko minimalis ini merupakan karya brg3s.com yang mengambil tema American suburbia, dengan dominasi parkir mobil yang luas, restaurant, dan tempat nongkrong.
Tips Memilih Ruko untuk Bisnis Investasi dan Kebutuhan Usaha
Dalam memilih ruko ada beberapa yang perlu anda perhatikan, antara lain:
a). Tujuan Utama Membeli Ruko
Apa tujuan anda membeli ruko? Apakah akan dibeli untuk dijual kembali, atau digunakan untuk tempat usaha? Hal tersebut nantinya akan berkaitan dengan pemilihan lokasi atau bentuk ruko itu sendiri. Jika anda membeli ruko hanya untuk mengamankan uang anda sebagai investasi, maka tak banyak dibutuhkan persyaratan tentang desain rukonya.
b). Perhatikan Lokasi
Lokasi tentu berkaitan dengan strategis atau tidaknya tempat bangunan ruko tersebut. Selain itu, ada faktor pangsa pasar, operasional dan regulasi yang perlu dicermati. Artinya, jangan sampai ketika anda sudah membeli ruko, usaha anda tidak bisa dijalankan karena terbentur masalah izin usaha tidak bisa untuk lokasi tersebut.
c). Pastikan Anda Mengetahui Struktur Pondasi dan Kualitas Bangunannya
Ruko atau rumah toko biasanya didirikan di sebuah kawasan kompleks. Hal ini biasanya kekuatan bangunan akan dibebankan secara merata ke semua unit. Oleh karena itu, pastikan dan ketahui struktur pondasi yang dibangun memang sudah kuat untuk menopang semua beban unit ruko tersebut.
d). Pelajari Sistem Pembayarannya
Membeli sebuah ruko bisa dilakukan secara tunai dan program kredit KPR. Tentunya ini bisa menjadi pertimbangan. Perhatikan kondisi finansial anda serta cash flow bisnis anda, apakah memang mampu untuk membayar biaya cicilannya. Sejumlah developer umumnya memberikan diskon harga yang cukup signifikan jika anda membayar dengan sistem cash / cash bertahap. Diskon ini biasanya diberikan di tahap-tahap awal pembangunan.
e). Lakukan Konsultasi
Jika keuangan merupakan hal yang sulit, maka coba berkonsultasi dengan konsultan keuangan, konsultan kredit, dan juga termasuk konsultan properti. Selain itu, dalam urusan desain, jika anda merasa kesulitan maka tiada salahnya meminta bantuan dari konsultan interior untuk membuat tampilan ruko tersebut sesuai yang diharapkan.
6 Kiat Mengatur Letak Barang dalam Ruko Minimarket agar Efektif dan Aman
Ruko minimalis sering dimanfaatkan untuk usaha dagang, terutama yang berbentuk mini market. Agar terlihat rapi dan efektif, susunan tata letak baran perlu diatur sedemikian rupa. Ada lima hal penting yang wajib anda perhatikan.
a). Pengaturan Letak Rak dan Alat Pajangan
Penempatan rak (gondola) menjadi bagian yang cukup vital dalam menciptakan suasana ruang toko yang nyaman. Secara umum, peletakan rak dengan posisi yang berjejer adalah yang terbaik. Selain terlihat rapi, para pengunjung juga akan merasakan kemudahan berlalu lalang, serta anda atau karyawan toko akan mudah mengawasi tingkah laku mereka. Rak-rak yang saling menyilang ataupun saling menutupi satu dengan lainnya hanya akan membuat semuanya tidak efektif. Jika anda juga mempunyai rak yang berbentuk bundar, maka lebih baik ditempatkan sejajar dengan rak yang panjang tersebut dengan memberi jarak sekitar 1-1,5 meter, sehingga bisa menciptakan keindahan dan keefektifan. Letakkan rak bundar tersebut lebih awal dari pintu masuk agar lebih tampak elegan. Jika dalam ruko mini market tersebut juga terdapat rak-rak yang tinggi, maka sebaiknya posisinya menempel atau berhimpitan dengan dinding agar ruangan tetap terkesan lega.
b). Pengaturan Cahaya dan Warna Ruko
Untuk membuat pelanggan semakin nyaman, maka tata pengaturan intensitas cahaya atau ligthing lampu harus benar-benar pas. Dalam menyusuri rak untuk mencari barang, mereka tidak merasa terlalu silau atau pun terlalu remang. Untuk membantu pencahayaan yang bagus (sejuk di mata) maka warna putih pada tembok, lantai, dan atap plafon adalah pilihan yang tepat. Mengapa lebih cenderung menggunakan warna putih sebagai elemen pokok pada ruang toko / mini market?
Ada beberapa keuntungan yang bisa kita peroleh dengan implementasi warna putih, antara lain dapat memberikan kesan bersih dan rapi terhadap kondisi ruangan, dapat menghemat listrik karena hanya perlu sedikit menyalakan lampu (warna putih bersifat memantulkan cahaya), dan barang/produk dagangan yang anda pajang di dinding akan mudah terlihat dengan jelas oleh pelanggan. Selain itu, warna putih juga mendatangkan kesejukan ruangan.
c). Perhatikan Kemudahan Jalur Lalu Lintas Pelanggan
Aturlah posisi lalu lintas para pelanggan anda. Tambahkan sekat atau berikan ruang antar rak agar para pelanggan mudah mencapai tempat yang mereka tuju. Perhatikan juga lalu lintas pelanggan yang masuk dan keluar di pintu toko. Jika sering terjadi tabrakan saat keluar masuk, maka anda harus mendesain ulang lebar pintu tersebut.
d). Mengklasifikasikan Produk Barang dengan Benar
Anda memiliki sejumlah rak, dan itu harus diatur agar produk barang yang dipajang sesuai dengan klasifikasinya. Produk kecantikan, produk makanan, barang mainan anak-anak, alat tulis kantor, sembako, dan sebagainya harus diletakkan dengan teratur dan tidak dicampur.. Tujuannya tentu membuat pelanggan lebih mudah mencari apa yang akan mereka beli. Barang-barang yang sering dibeli atau paling laku (seperti sabun mandi, pasta gigi, buku tulis, dsb) diletakkan pada bagian rak yang mudah dijangkau, sedangkan produk-produk yang jarang laku sebaiknya ditaruh pada bagian yang agak tinggi. Barang-barang yang memiliki kesan rendah (seperti keset, lap pel, sikat WC, dsb) diletakkan pada bagian dasar rak. Jika toko anda juga menyediakan bahan-bahan sembako (misalnya bawang, cabai, telur, kacang, dsb), maka jauhkan posisinya dengan produk kecantikan (parfum, sabun, detergen, shampoo, dll) agar tidak kontradiksi.
5. Atur Lokasi Meja Kasir
Lokasi tempat pembayaran (kasir), biasanya terletak tidak jauh dari pintu keluar. Tujuannya untuk memberikan ruang lega di dalam ruang toko. Ada baiknya anda menambahkan rak mini di dekat kasir untuk memajang produk-produk kecil seperti assesoris (gantungan kunci, hiasan kalung imitasi, jepet rambut, dan pernak-pernik lainnya). Tujuan meletakkan produk-produk kecil tersebut adalah agar mengusir rasa bosan ketika pelanggan anda sedang mengantri di meja kasir, serta berpeluang meningkatkan penjualan.
6. Jangan Lupakan Faktor Keamanan
Segala keindahan, kenyamanan, dan efektivitas desain ruko takkan berarti jika anda melupakan faktor keamanan. Dalam usaha ruko yang dimanfaatkan sebagai toko atau mini market, syarat keamanan menjadi hal mutlak, apalagi potensi pencurian sangat besar. Oleh karena itu, desain dan tata letak ruangan ruko harus bisa meningkatkan keamanan. Adapun yang perlu diterapkan antara lain: memasang tulisan himbauan dan peringatan pencurian, pakailah sekat rak berupa plastik atau kaca transparan, tambahkan cermin besar pada dinding, gunakan pencahayaan yang cukup terang, letakkan barang mahal dekat kasir, dan terakhir sediakan rak tempat penitipan tas dan jaket untuk pengunjung.
Demikianlah sekilas informasi terkait dengan pemilihan ruko yang berkonsep minimalis serta bagaimana kiat-kiatnya untuk membeli serta memanfaatkan rumah toko menjadi tempat usaha yang aman, terutama usaha toko dan penjualan.
Jika anda ingin membangun sebuah ruko dengan tujuan menyewakan, ruko 1 lantai bisa di bilang pilihan yang sangat tepat, hal ini dikarenakan ruko satu lantai termasuk ruko yang paling banyak di cari, alasannya adalah ruko yang satu ini memiliki harga sewa yang murah jika di bandingkan dengan ruko 2 atau 3 lantai. Terima kasih telah membaca artikel ini. Jika bermanfaat, jangan lupa share di media sosial, seperti Facebook dan Twitter.