5 Kriteria Produk Jualan yang Akan Super Laris


produk laris

Semua pebisnis tentu sangat berharap agar produk yang akan mereka luncurkan dapat diterima konsumen, dan selanjutnya menemui kesuksesan. Untuk mewujudkan hal tersebut, ada beribu cara yang mereka lakukan. Namun secara sederhana, anda akan mampu meraihnya jika membuat produk yang memang diinginkan pelanggan. Keinginan konsumen dapat dirangkum dalam kriteria SUPER.

Produk SUPER yang dilempar ke pasaran akan disambut baik oleh konsumen dan tentunya akan menjadi produk yang laris manis. Adapun 5 ciri produk yang akan mampu menuai kesuksesan tersebut akan diuraikan berikut ini.

1. Solusif

Satu prasyarat produk usaha yang anda luncurkan akan mendapat kesuksesan adalah bila kehadirannya menjadi solusi bagi permasalahan atau kebutuhan konsumen. Oleh sebab itu, sebelum anda meluncurkan sebuah produk baru, anda harus terlebih dahulu mengidentifikasi serta menginventaris semua permasalahan yang dihadapi konsumen terkait dengan jenis produk bisnis anda.

2. Unik

Produk yang unik akan memancing daya tarik tersendiri bagi para calon konsumen. Keunikan tersebut juga berkaitan dengan inovasi dan kreativitas. Jadi produk yang unik akan berpeluang menjadi produk yang super laris saat dilempar ke pasaran.

3. Praktis

Kriteria ke tiga yang juga diinginkan konsumen adalah mendapatkan produk yang simple dan praktis. Dalam merencanakan pembuatan produk, anda harus memperhatikan unsur ini. Praktis dalam penggunaan, praktis dalam proses pembelian, praktis dalam bentuk, dan sebagainya.

4. Ekonomis

Sebagus apa pun produk usaha anda, akan sulit menjadi SUPER jika dipatok dengan harga yang kurang bersahabat dengan konsumen. Oleh sebab itu, dalam mendesain produk, anda juga perlu menghitung harga yang pantas. Jangan sampai produk berkualitas yang anda pasarkan tidak memperoleh responden positif karena terkendala harga yang mahal.

5. Reputasi

Setelah keempat kriteria di atas sudah terpenuhi, maka untuk menyempurnakannya, anda perlu membuat reputasi produk anda tetap terjamin. Membuat kesan reputasi atau nama baik memang membutuhkan waktu dan perjuangan yang panjang agar dipercaya konsumen.

Untuk langkah awal, anda dapat membuat reputasi produk anda dipercaya pelanggan jika mampu menjaga kualitas dan garansi produk anda. Demikianlah 5 poin penting yang bakal membuat produk bisnis anda menjadi SUPER laris.

Jika kelima hal tersebut, yakni Solusif – Unik – Praktis – Ekonomis – & Reputasi, dapat anda penuhi, maka produk yang luncurkan akan menggapai keberhasilan. Salam SUPER…!!!


Tinggalkan komentar