7 Langkah Menuju Tangga Miliarder di Usia Muda


jadi miliarder

Tentu setiap orang menginginkan agar bisa sukses dan kaya raya di usia muda. Hal itu sebenarnya bukanlah hal yang mustahil. Bahkan anda tak perlu meniru Mark Zuckerberg untuk membuat aplikasi semacam Facebook agar bisa menjadi miliarder. Banyak bidang profesi dan bisnis yang jika dijalankan dengan serius akan mampu membawa dan mendatangkan pundi – pundi kekayaan.

Selain itu, anda juga perlu mempelajari cara dan jurus membangun kekayaan anda sejak dini. Lalu, bagaimanakah caranya agar bisa kaya di usia muda? Seperti yang terangkum dalam laman Business Insider, ada tujuh cara dan strategi yang wajib anda terapkan agar bisa kaya di usia muda. Apa sajakah ketujuh jurus tersebut?

1. Fokus pada Income

Langkah pertama adalah memfokuskan diri agar bisa terus menaikkan pendapatan / penghasilan anda tiap bulannya. Memang hal ini tampaknya lebih gampang diucapkan ketimbang dipraktikkan. Namun jika anda cermat, ada banyak celah yang bisa dilakukan untuk menambah jumlah omset anda tiap bulannya, misalnya dengan melakukan kerja sambilan (side job) hingga menyewakan barang atau properti yang anda miliki.

2. Menabung untuk Investasi

Ketika anda memiliki pemasukan lebih dan belum punya rencana untuk mengelola uang tersebut sebagai alat mendatangkan uang, maka lebih baik disimpan untuk modal investasi masa depan. Jangan pernah diambil, terkecuali dalam keadaan gawat yang menyangkut masalah nyawa. Lakukan investasi dari yang paling sederhana, misalnya investasi dana pensiun ataupun investasi dalam asuransi kesehatan.

3. Bangun Sikap Tegas Anda

Dalam perjalanan untuk menjadi seorang miliarder, akan ada banyak tantangan dan kesulitan yang akan anda hadapi. Rasa stress dan lelah sering mewarnai kehidupan anda, sehingga seringkali anda sulit untuk mengambil keputusan terbaik. Maka mulai dari sekarang belajar untuk membangun diri menjadi karakter yang tegas.

Menurut studi yang dilakukan oleh jurnalis Napoleon Hill terhadap 500 miliarder dunia, terdapat satu kesamaan dari mereka, yakni sikap tegas dan cepat dalam mengambil keputusan. Hasil riset tersebut terangkum dalam buku yang berjudul Think and Grow Rich, tahun 1937.

4. Jangan Malu Meminta Bantuan

Jika anda merasa masih sulit melakukan apa yang semestinya dilakukan, atau anda tak kunjung berhasil meningkatkan pendapatan anda, maka jangan ragu untuk meminta bantuan orang lain yang memang telah ahli di bidangnya.

Jika anda punya dana lebih, jangan ragu menggunakan jasa konsultan, seorang profesional, dan lainnya yang bisa memecahkan kesulitan anda. Memang hal ini bisa memakan biaya, namun ketika pendapatan anda telah merangkak naik, maka hal itu bukan lagi sesuatu yang mahal.

5. Berani Mengambil Risiko

Banyak orang kaya di dunia yang dibangun dari rasa kepercayaan diri mengambil risiko besar. Mungkin Mark Zuckerberg tak akan menjadi milioner jika tidak berani mengambil risiko keluar dari kuliahnya untuk serius membangun Facebook.

Memang kita tak akan pernah tahu ujung dari resiko yang anda ambil, namun anda harus percaya pada insting dan keputusan anda serta melakukannya dengan serius. Orang – orang kaya selalu berpikir besar dan berani mengambil risiko untuk memang.

6. Jangan Bersikap Sombong

Sikap sombong yang dimaksud pada poin ini adalah berusaha memamerkan kekayaan yang dimiliki. Ada baiknya jangan tergiur barang mewah hingga anda merasa bahwa posisi bisnis dan investasi anda telah benar-benar aman dan tetap menghasilkan. Golongan orang kaya biasanya memiliki pandangan dan etika kerja, bukan hal-hal yang biasa mereka miliki.

7. Investasikan Hidup Anda

Untuk menjadi orang kaya, memang anda tidak harus menjadi orang yang ahli di bidangnya. Namun anda wajib menginvestasikan diri anda untuk belajar tentang berbagai hal, seperti ekonomi, bisnis, politik, hingga olahraga. Tambah wawasan anda sebagai media untuk merefresh otak anda. Misalnya Warren Buffet menghabiskan hampir 70 persen hidupnya untuk membaca buku demi menambah pengetahuannya.

Nah, demikianlah tujuh cara menjadi orang kaya dalam usia muda. Lalu, siapa sajakah deretan orang kaya yang masih berusia muda? Inilah tujuh orang kaya yang berumur muda yang dikutip dari laman rttnews.com:

1. Mark Zuckerberg
Pendiri Facebook ini mendulang kekayaan sekitar 45,3 miliar dolar di saat usianya masih 31 tahun, padahal rata-rata orang yang berhasil sukses berada di rentang umur 60 tahunan.

2. Larry Page
Memang pria pemilik Google ini sudah berumur dewasa, namun ia berhasil mendulang kekayaan setelah lulus dari kuliah. Ia bersama rekannya, Brin, berhasil membangun perusahaan raksasa di bidang teknologi dan internet. Menginjak usianya ke 42 tahun, Larry Page memiliki aset kekayaan mencapai US$ 35,1 miliar.

3. Sergey Brin
Inilah rekan Larry Page yang berjuang dari titik nol membangun Google. Pria kelahiran Moskow tahun 1973 ini berhasil mencapai kesuksesan dengan aset harta sebesar US$ 35,1 miliar.

4. Ma Huateng
Ma Huateng merupakan warga Cina yang telah mendirikan perusahaan global, Tencent Holdings Limited. Melalui perusahaan teknologi terbesar di Tiongkok tersebut, ia berhasil memiliki harta senilai 17,6 miliar dolar.

5. Stefan Quandt
Quandt adalah seorang insinyur asal Jerman, putra dari investor pemilik BMW. Dari kerja kerasnya, ia berhasil mengumpulkan pundi – pundi kekayaan sebesar 16,4 miliar dolar.

6. Robin Li
Ia adalah saingan Google karena merupakan pendiri mesin pencari internet, Baidu. Di usianya yang beranjak 47 tahun, Robin Li atau nama lengkapnya Li Yanhong berhasil memiliki aset senilai US$ 11,8 miliar.

7. Elon Musk
Di usianya yang menginjak 44 tahun, Elon Musk sudah berhasil mengumpulkan uang lebih dari 11,2 milar dolar. Beragam bidang bisnis yang telah ia bangun, termasuk perusahaan transportasi luar angkasa, SpaceX.


Tinggalkan komentar