55 Pantun Anak Kelas 3, 4, 5 Jenaka, Nasehat & Belajar

pantun anak kelas 3 4 5

Pantun yang merupakan salah satu jenis puisi lama telah diperkenalkan di lingkungan pendidikan pada jenjang sekolah dasar, mulai dari kelas 3, kelas 4, dan kelas 5. Pantun yang cocok untuk siswa-siswi sekolah dasar adalah jenis pantun anak-anak yang maknanya mudah dipahami, serta sesuai dengan jenjang kehidupan anak-anak.

Adapun tema pantun yang sering dibuat untuk anak-anak kelas SD antara lain tentang belajar, kebersihan kelas, nasehat guru, lingkungan sekolah, menjaga kesehatan, dan pantun jenaka. Nah, berikut ini kalian bisa membaca contoh-contoh pantun anak untuk para pelajar di sekolah dasar, kelas awal dan kelas tinggi (4-5-6).

Contoh Pantun Anak untuk Siswa Kelas Sekolah Dasar

1. Pergi ke pantai ketemu jodoh
Dari Makasar asal orangnya
Kalau diri merasa bodoh
Rajin belajar adalah obatnya.

2. Pakai kerudung si ibu petani
Lalu rehat di pohon meranti
Mulailah menabung saat ini
Untuk cadangan di hari nanti.

3. Dari Italy lalu ke Belanda
Duduk sendiri di kursi depan
Terima kasih kepada bunda
Tiap hari siapkan sarapan.

4. Musim dingin cuaca tak menentu
Taruh di kulkas segelas jamu
Orang lain enggan membantu
Jika malas jadi tabiatmu.

5. Gunung tinggi berbatu-batu
Seru didaki bersama papa
Jika kita diberi sesuatu
Terima kasih jangan dilupa.

6. Bakso ayam dicampur bihun
Sedap rasanya buat ketagihan
Tiada guna hidup seribu tahun
Kalau hidup dalam kebodohan.

7. Kuda berlari ke tanah datar
Macan datang pergi mengejar
Jika ingin bertambah pintar
Tentu kita harus belajar.

8. Topan melanda sebelum fajar
Banyak tanaman terbang menghilang
Jangan menunda waktu belajar
Agar masa depan lebih gemilang.

9. Coba menari di atas pipa
Pipa kuat dibakar ujungnya
Selamat belajar, salam jumpa
Semoga sehat kabar semuanya.

10. Kuda berjalan jangan dikejar
Jika dikejar larinya ke kota
Jadi anak rajinlah belajar
Demi meraih cita-cita.

11. Ikan kerapu jangan dikejar
Kapal berlayar memakai sonar
Manfaatkan waktu untuk belajar
Agar masa depan jadi bersinar.

12. Di atas meja ada terasi
Rasanya mantap buat konsumsi
Jangan belanja karena gengsi
Apalagi hanya untuk sensasi.

13. Obat apotik resepnya manjur
Buat hilangkan kesemutan
Sedari kecil berlatih jujur
Kelak dewasa jadi panutan.

14. Cuaca dingin mencari kutu
Dapat sepuluh bakar di tungku
Kalau ingin juara satu
Rajinlah selalu membaca buku.

15. Kain batik dipakai berburu
Dekat kali ketemu buaya
Anak baik menghormati guru
Juga berbakti pada orang tua.

16. Ahli kungfu badannya tangguh
Angkat jangkar dan juga sauh
Pelajari ilmu dengan bersungguh
Agar tidak tertinggal jauh.

17. Ke desa Kidul membawa terasi
Jangan dulu membeli mangga
Kalau kamu banyak prestasi
Ayah ibu semakin bangga.

18. Buah merah dari Papua
Paling enak si buah semangka
Patuhilah nasihat orang tua
Jika tak ingin jadi durhaka.

19. Kakaknya Upin bernama Kak Ros
Tidak senang pakaian kotor
Jika sering belanja boros
Nanti keuangan bisa tekor.

20. Ada besi, ada tembaga
Pisang dimakan seekor kera
Jika bumi tidak dijaga
Bencana datang tiada terkira.

21. Bayi tidur dalam kelambu
Habis makan buah pepaya
Betapa hangat kasih ibu
Bagai cahaya sang surya.

22. Sungguh indah bunga selasih
Banyak dicari warga kota
Sayangi ibu yang penuh kasih
Berletih-letih menjaga kita.

23. Tanah berdebu terasa landai
Tanah berbatu ada buaya
Rajin itu pangkal pandai
Hemat itu pangkal kaya.

24. Dalam rumah wangi setanggi
Lebih wangi pohon meranti
Dengan ilmu derajat tinggi
Dengan ikhlas pahala menanti.

25. Rembulan malam terlihat cerah
Sampan tersesat kehilangan arah
Tetap semangat jangan menyerah
Kerjakan PR dengan gairah.

26. Pergi ke pantai berkacamata
Duduk sendiri di tengah taman
Selalu jaga perkataan kita
Jangan sakiti perasaan teman.

27. Warga desa akan berpindah
Badan sehat kuat tenaga
Permata yang paling indah
Dialah sebuah keluarga.

28. Di atas dipan ada perunggu
Saat dicari tiada ketemu
Masa depan sedang menunggu
Anak berprestasi penuh ilmu.

29. Malam hari menyantap kari
Makan ikan mendapat duri
Jasa guru tiada berperi
Masa cerah di depan diri.

30. Ada tumbuhan seperti hewan
Hewan langka jangan ditawan
Jika kamu insan dermawan
Banyak teman sedikit lawan.

31. Pagi-pagi makan ketupat
Satu piring habis delapan
Carilah ilmu sampai didapat
Jangan mudah putus harapan.

32. Jadi anak jangan urakan
Rajin belajar, kurangi jajan
Jika biarkan sampah berserakan
Sungai meluap di kala hujan.

33. Gubuk jati bertembok bata
Bata kuat warnanya merah
Teguhkan hati menggapai cita
Kepada Tuhan kita berserah.

34. Kue lapis enak dimakan
Baru dibeli di kota Banjar
Masa kecil jangan disia-siakan
Pergunakanlah untuk belajar.

35. Papan kotak dijadikan peti
Peti diukur memakai lidi
Jadilah anak yang baik hati
Harus tahu membalas budi.

36. Jalan-jalan ke Cimahi
Adik duduk bawa lemari
Di sekolah jangan berkelahi
Nanti ilmu susah dicari.

37. Anjing mengejar ke tanah landai
Ayah berburu mendapat talas
Rajin belajar pangkal pandai
Semangat terus jangan malas.

38. Ada kereta sebelas gerbong
Kereta pergi ke tengah kolong
Jadi anak janganlah sombong
Rendahlah hati dan suka menolong.

39. Ubi tape enak rasanya
Banyak dijual dekat bandara
Murid pandai banyak ilmunya
Kelak berguna buat negara.

40. Main akrobat badannya lentur
Gitar dipetik terasa kaku
Hasrat belajar tak boleh luntur
Selalu rajin membaca buku.

41. Baju kemeja dimakan ngengat
Ngengat datang dari arah barat
Kalau belajar tanpa semangat
Pasti beban terasa berat.

42. Terumbu karang ada udangnya
Udang dikejar seekor ikan
Belilah barang secukupnya
Jangan semua dibelanjakan.

43. Buah nanas di atas bangku
Buah duku dibuat jamu
Jangan malas membaca buku
Karena buku sumber ilmu.

44. Jalan-jalan ke ibu kota
Pulang kampung naik kereta
Ilmu itu bagaikan pelita
Menerangi alam semesta.

45. Barang siapa ikut bergabung
Akan mendapat hadiah patung
Barang siapa suka menabung
Pasti kelak hidupnya beruntung.

46. Mari berbuat yang wajar-wajar
Agar kita disayang Tuhan
Bila tak tahan lelahnya belajar
Kan menanggung capeknya kebodohan.

47. Buah kemiri jangan dibelah
Kalau dibelah, marahlah Soimah
Rajin-rajinlah belajar di sekolah
Banyak membaca saat di rumah.

48. Tingkap papan kayu persegi
Sampan sakat di Pulau Angsa
Indah tampan karena budi
Tinggi derajat karena bahasa.

49. Pak penghulu mengambil bedak
Perahu besar baru bersandar
Pikir dulu sebelum bertindak
Supaya sesal dapat terhindar.

50. Lalu lalang menjelang fajar
Tetap waspada sepanjang jalan
Salam ceria merdeka belajar
Untuk sahabat serta handai taulan.

51. Cahaya fajar terlihat semu
Warnanya ungu di atas batu
Banyak belajar sejuta ilmu
Agar hidup makin bermutu.

52. Burung kaswari memakan mangga
Ke Tidore memakan ikan
Pelajaran ini sangat berharga
Jangan sampai tersia-siakan.

53. Pohon duku daunnya bergoyang
Buahnya kecil banyak getahnya
Jadilah kamu anak penyayang
Kelak pasti banyak temannya.

54. Angin bertiup daun bergoyang
Lama-lama makin menderu
Jadilah murid yang penyayang
Buat bangga kepada guru.

55. Api membara berwana merah
Merah panasnya telah berpindah
Datang ke sekolah terasa cerah
Senyum Bu Guru begitu indah.

Selanjutnya, baca juga kumpulan pantun terbaik berikut ini:

Kumpulan Pantun 3 Bait

pantun 3 bait

Pantun Terima Kasih Guru

pantun terima kasih guru

Pantun Nembak Calon Pacar

PANTUN CINTA UNTUK NEMBAK PACAR

Pantun Bulan November

pantun bulan november

Pantun Cinta Singkat

pantun cinta singkat

Tinggalkan komentar