Jadwal yang Baik Mengkonsumsi Buah, Begini Efeknya


buah buahan

Didasarkan berbagai riset dan penelitian, para ahli menjelaskan bahwa mengkonsumsi buah dan sayuran segar merupakan hal penting untuk pola diet yang sehat. Ini adalah sumber penting untuk suplay vitamin, mineral, serat, dan antioksidan bagi tubuh agar memiliki daya tahan yang optimal. Sayuran diyakini bisa dimakan kapan saja, sedangkan buah-buahan perlu dikonsumsi pada waktu-waktu tertentu. Mengapa?

Hal ini tak lepas dari kandungan kadar gula berlebih yang ditemukan di dalamnya. Buah adalah makanan super yang mengandung beragam nutrisi penting, namun perlu diketahui bahwa Anda tidak boleh mengkonsumsinya terlalu sering dalam jumlah banyak. Bahkan, Anda harus menghindari mengonsumsinya setelah makan nasi. Lalu apa alasannya?

Menurut pendapat Ahli Gizi dan Pelatih Makrobiotik bernama Shilpa Arora ND memaparkan bahwa buah sebaiknya di makan sendiri dalam periode tertentu, dan hindari langsung mengkonsumsinya setelah makan utama. Hal ini karena kandungan gula dalam buah akan terfermentasi jika dicerna dengan protein berat yang biasanya memerlukan waktu lebih lama dalam proses pencernaannya.

Pendapat senada juga disampaikan oleh dokter Zamrud Patel, seorang konsultan diet di rumah sakit Global Mumbai. Beliau mengungkapkan bahwa mongkonsumsi buah setelah makan utama bukanlah ide yang bagus karena kemungkinan tidak dicerna dengan baik. Ini membuat nutrisi tidak terserap dengan sempurna oleh tubuh. Oleh karena itu, Anda disarankan untuk memberi jeda setidaknya 30 menit setelah makan utama.

Lalu, kapan waktu yang ideal untuk makan buah?

Dr Patel berpendapat bahwa mengkonsumsi buah-buahan sebaiknya dilakukan pada pagi hari setelah minum segelas air. Itu akan memerankan kunci penting dalam mendetoksifikasi sistem organ kita. Dengan demikian, hal tersebut memberi Anda banyak energi untuk menurunkan berat badan dan aktivitas hidup lainnya.

Mengkonsumsi buah juga bagus dimakan sebelum makan siang, dan pada malam hari sebagai cemilan. Dengan makan beberapa potong setidaknya 30 menit sebelum makan berat (utama) dapat membantu otak untuk mengontrol diri agar tidak makan berlebih.

Buah umumnya memiliki serat tinggi, sehingga Anda akan cenderung lebih cepat merasa kenyang saat makan utama. Itu juga cenderung memperlambat proses pencernaan Anda. Beberapa jenis buah dengan kadar serat tinggi antara lain pisang, apel, pir, dan raspberry.

Buah yang dikonsumsi sebelum makan utama berarti Anda memasukkan sesuatu yang rendah kalori ke dalam perut Anda. Bagi Anda yang ingin tubuh langsing, ini tentu sangat efektif.

Satu hal lagi yang perlu dicermati adalah hindari mengkonsumsi buah-buahan pada malam hari menjelang waktu tidur. Hal ini karena kandungan gula pada buah-buahan menyebabkan peningkatan energi sehingga menyebabkan Anda tetap terjaga dan sulit mengantuk.

Oleh karena itu, pastikan Anda makan buah setidaknya dua hingga tiga jam sebelum tidur. Memang buah-buahan adalah makanan yang sehat, tetapi lebih baik untuk dikonsumsi pada waktu yang tepat.


Tinggalkan komentar