Pantun Jalan Jalan ke Kota Batu – Selamat Datang


pantun kota batu

Kota Batu adalah sebuah kota yang terletak di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Kota ini terletak 90 km sebelah barat daya Surabaya atau 15 km sebelah barat laut Malang. Kota Batu berada di jalur yang menghubungkan Malang-Kediri dan Jombang. Kota Batu merupakan kota wisata yang terkenal dengan keindahan alamnya.

Pada tulisan ini, kita tidak akan membahas tentang keindahan kota Batu dan ragam budayanya, tetapi menyusun pantun dengan tema jalan-jalan dan kota Batu.

Pantun Kota Batu

Buah kentang dimakan ratu
Lampu redup jumlahnya satu
Selamat datang di kota Batu
Moga hidup makin bermutu.

Jalan-jalan ke kota Batu
Jangan lupa bawa sepatu
Jumpa kamu, hati tak tentu
Ingin rasanya hidup bersatu.

Pantun jalan-jalan ke kota lainnya

Jalan jalan ke Tanjung Pinang
Lihat bunga di atas karang
Kalau ingin jadi pemenang
Jangan mudah patah arang.

Jalan-jalan ke kota Padang
Jangan pulang sampai petang
Kalau dinda suka sama abang
Belikanlah rokok sebatang.

Jalan jalan ke Merauke
Sambil makan jambu mete
Mari sejenak kita karaoke
Untuk hilangkan rasa bete.

Jalan jalan ke kota Kendari
Kuda hitam berlari-lari
Wajahmu cantik bak bidadari
Badan rasanya mati berdiri.

Jalan jalan ke pulau Bali
Melihat pura dan juga candi
Aku dan kamu dua sejoli
Cinta kita semoga abadi.

Nah, demikianlah sekilas pantun tema jalan-jalan ke Kota Batu dan kota lainnya. Semoga memberi inspirasi!


Tinggalkan komentar