Pantun Jalan Jalan ke Kota Blitar – Selamat Datang


pantun kota Blitar

Blitar adalah kota yang terletak di Provinsi Jawa Timur. Kota ini terkenal sebagai kota sejarah, karena merupakan tempat lahir dan makam Presiden Soekarno. Selain itu, Blitar juga memiliki keindahan alam yang memukau, seperti Pantai Serang, Air Terjun Sumber Pitu, dan Gunung Kelud.

Pada tulisan ini, kita tidak akan membahas tentang pesona keindahan kota Blitar dan ragam budayanya, tetapi menyusun pantun dengan tema jalan-jalan ke Blitar.

Pantun Kota Blitar

Petang petang bermain gitar
Kakak berangkat ke padang datar
Selamat datang di kota Blitar
Moga rejekinya semakin cetar.

Jalan jalan ke kota Blitar
Lihat padi sepuluh hektar
Rajin belajar supaya pintar
Agar nanti jadi superstar.

Pantun jalan-jalan ke kota lainnya

Jalan jalan ke kota Sorong
Tinggal di sana satu bulanan
Aku dan kamu jatuh cintrong
Moga berjodoh ke pelaminan.

Jalan-jalan ke Samarinda
Jangan lupa membeli kurma
Saya cinta sama Adinda
Semoga bisa diterima.

Jalan jalan ke kota Semarang
Adik datang hendak berenang
Kalau jujur dan terus terang
Pasti hidupnya akan tenang.

Jalan-jalan ke kota Batu
Jangan lupa bawa sepatu
Jumpa kamu, hati tak tentu
Ingin rasanya hidup bersatu.

Jalan jalan ke Samarinda
Sambil arisan bersama Jaka
Mari hormati ayah bunda
Agar tidak jadi durhaka.

Jalan-jalan ke Jayawijaya
Jangan lupa beli alpukat
Siapa dia pakai kebaya
Penuh pesona sangat memikat.

Nah, demikianlah sekilas pantun tema jalan-jalan ke kota Blitar dan kota lainnya. Semoga memberi inspirasi!


Tinggalkan komentar