Pantun Jalan Jalan Ke Kota Medan – Selamat Datang


pantun jalan jalan ke kota Medan

Kota Medan, ibukota Provinsi Sumatra Utara, adalah sebuah kota yang mempesona dengan keberagaman budayanya yang kaya dan lanskap alamnya yang menakjubkan. Terletak di ujung barat laut Pulau Sumatra, Medan adalah pintu gerbang menuju kecantikan dan kekayaan alam Sumatra Utara. Dengan kekayaan sejarah dan warisan budaya yang mendalam, serta arsitektur yang mencerminkan campuran berbagai pengaruh, kota ini menawarkan pengalaman yang unik bagi para pengunjung.

Di kota ini, juga populer dengan karya sastra berupa pantun. Namun, tulisan ini tidak membahas tentang pantun adat yang berasal dari Medan, tetapi akan menggunakan frase kata Medan sebagai bahan untuk berpantun, seperti berikut ini.

Pantun Kota Medan

Baju kertas pakai di badan
Diambil dua sama Bu bidan
Selamat datang di kota Medan
Tanah yang indah penuh teladan.

Jalan jalan ke kota Medan
Lalu berangkat ke Pangkal Pinang
Gadis menawan cantik berdandan
Ingin rasanya untuk meminang.

Jalan-jalan ke kota Medan
Jangan lupa membawa pompa
Rindu di hati, sesak di badan
Ingin rasanya segera jumpa.

Jalan jalan ke kota Medan
Bunga rampai dipilah-pilah
Cinta dan kerja harus sepadan
Jangan sampai berat sebelah.

Jalan jalan ke kota Medan
Bawa pisang hanya setandan
Jadilah kamu suri teladan
Jangan menjadi orang edan.

Jalan-jalan ke kota Medan
Jangan lupa beli anyaman
Ayo jaga kebersihan badan
Agar hidup terasa nyaman.

Nah, demikianlah kumpulan pantun dengan tema kota Medan. Silakan baca lagi pantun jalan-jalan lainnya berikut ini:

Luka tangan terkena beling
Bahu memar karena bowling
Jalan-jalan kita keliling
Untuk sekedar healing-healing.

Jalan-jalan jualan ikan
Ikan patah harus disatukan
Kepada Tuhan aku mohonkan
Agar cepat kita dijodohkan.

Jalan jalan ke Banda Aceh
Pakai topi agak nyeleneh
Kalau kamu kebanyakan ngoceh
Nanti pasti terlihat aneh.

Bapak saudagar duduk di lantai
Rumahnya besar dan indah permai
Bersama pacar jalan ke pantai
Hati senang, jiwa pun damai.

Malam-malam tenggorokan batuk
Minta obat sama Kek Datuk
Jalan-jalan hilangkan suntuk
Sampai mata terasa ngantuk.

Pantun Menyindir Musuh

pantun menyindir musuh

Pantun Pembalasan

pantun pembalasan

Pantun Kangen buat Pacar

pantun kangen buat pacar

Pantun Gurindam

pantun gurindam

Pantun Bersyukur

pantun bersyukur


Tinggalkan komentar