6 Kebiasaan Wanita yang Bisa Merusak Kecantikan


kebiasaan wanita yang kurang baik

Tanpa sadar, Anda merusak kecantikan alami, bahkan ada yang menyebabkan penyakit dalam tubuh. Menurut American Journal of Psychology, kebiasaan adalah perbuatan antara sadar atau tidak, ia mengulang kembali perlakuan sama yang diingat otak.

Kebiasaan ini kadang sulit diobati dan tergantung pada tingkat kefokusan dan stres yang Anda alami. Sikap Anda juga mengontrol kebiasaan seperti malas atau suka menunda. Berikut ini ada 6 kebiasaan buruk yang dapat merusak kecantikan anda.

1. Sering Menggigit Kuku

Kebiasaan menggigit kuku (dan sekitarnya) atau Onychophagia adalah salah satu cara penghilang stres apakah karena terlalu gembira, takut, kebosanan atau sedang berpikir. Ini dapat menyebabkan jaringan kulit di sekitar kuku berdarah dan mengakibatkan infeksi di jari dan mulut.

Cara mengurangi kebiasaan ini:
Gunakan cat kuku yang memiliki rasa pahit agar Anda tersadar ketika mulai menggigit. Atau jika terlalu kronis, alihkan perhatian dengan melakukan hal lain seperti melukis atau menggenggam bola stres.

Baca juga: 10 Perawatan Kecantikan ala Wanita Thailand

2. Pencet Jerawat

Walau sebesar mana pun cela pada wajah seperti jerawat merah, pigmentasi atau bintik putih, jangan sesekali menyentuh maupun memencetnya! Bukan menyebabkan ia hilang dari wajah, bahkan meninggalkan bekas luka. Ia juga mengubah tekstur kulit dan menyebabkan luka serta infeksi kuman.

Cara mencegah:
Gunakan produk atau krim terkait dengan perawatan jerawat. Beri waktu agar ia surut sendiri, tetap menjaga pola makan dan cara hidup yang sehat dengan minum banyak air putih serta amalkan makan buah-buahan.

3. Menarik atau Menjambak Rambut

Trichotillomania adalah kebiasaan menarik helaian rambut, dan beberapa kasus lebih serius dengan memakannya! Kebanyakan kasus sulit diobati dan mereka menarik rambut ketika dalam kondisi stres dan sedih. Perlakuan ini secara berkelanjutan dapat menyebabkan botak di daerah-daerah tertentu pada kulit kepala dan rambut tidak tumbuh kembali.

Cara menanggulangi:
Tidak ada cara mudah untuk mengobati kebiasaan nan satu ini karena melibatkan masalah psikologis. Tutup kepala dengan topi atau apa saja yang menyulitkan Anda untuk mencapai rambut dan mencabutnya.

4. Suka Gigit Bibir Sendiri

Disaat dalam keadaan panik, mungkin menyebabkan Anda tanpa sadar menggigit bibir. Kulit di sekitar bibir sangat lembut, mungkin itu yang membuat anda suka untuk menggigitnya. Hal ini justru akan mengakibatkan kulit bibir anda menjadi luka, sehingga akan menyebabkan pendarahan dan iritasi. Bahkan akan sangat beresiko terkena sariawan.

Cara mencegah:
Selalu menggunakan pelembab bibir dari klinik maupun yang ada di apotek untuk menjaga kesehatannya. Hindari memegang atau menjilat bibir karena ia mendorong Anda untuk menggigitnya. Buat peregangan otot muka ketika Anda mulai untuk menggigit bibir.

5. Tidur Tanpa Membersihkan Make-up

Kesibukan kerja dan waktu yang terbatas menyebabkan Anda sering tidur tanpa membersihkan make up terlebih dahulu. Ketahuilah bahwa kulit wajah harus bernapas, jika anda membiarkannya maka akan membuat pori – pori menjadi tersumbat dan itu akan mulai menimbulkan jerawat. Tentu anda tidak mau kan mempunyai wajah yang berjerawat? Tidak hanya itu , dengan tidak membersihkan rias mata juga akan dapat menyebabkan mata iritasi, gatal dan bengkak.

Cara menghilangkan kebiasaan ini:
Cobalah sekeras mungkin untuk mengingatkan diri sendiri akan akibatnya. Pastikan Anda menaruh tisu basah yang dilengkapi dengan krim pembersih di dekat tempat tidur anda, agar anda selalu ingat untuk membersihkan make up dengan mudah. Atau anda bisa mengunakan pembersih make up dari jenis minyak untuk memudahkan proses pembersihan tanpa perlu dua sampai tiga kali pengelapan.

6. Lupa Gunakan Krim SPF

Cuaca siang di Indonesia yang cukup panas, karena selalu disinari cahaya matahari menyebabkan Anda rentan dengan lapisan ultra violet yang akan mampu merusak kulit. Akibatnya, akan membuat warna kulit anda menjadi tidak merata dan dapat merusak berbagai sel kulit, lebih parahnya lagi akan mengakibatkan kanker kulit. Untuk itu anda bisa menggunakan krim SPF, untuk melindungi kulit anda dari sinar matahari langsung.

Cara perawatan:
Minum banyak air serta amalkan penggunaan krim wajah yang dilengkapi dengan SPF30 dan ke atas. Bila perlu anda bisa meletakkan krim di tempat yang mudah dilihat dan lebih baik jika ada menaruh krim di dalam tas tangan, agar memudahkan Anda untuk membawanya ke mana-mana.

Itulah 6 hal yang di anggap kebiasaan buruk, yang akan dapat merusak kecantikan anda. Untuk itu ada baiknya, anda berusaha agar dapat mengubah kebiasaan buruk anda, agar anda tetap terlihat cantik. Bukankah terlihat cantik merupakan impian bagi semua wanita? Tinggalkanlah kebiasaan buruk anda mulai sekarang!


Tinggalkan komentar