25 Pantun Pertanian Penuh Makna dan Harapan


pantun pertanian

Pantun tema pertanian adalah pantun yang berisi pesan-pesan seputar dunia pertanian. Seperti yang kita ketahui, bidang pertanian merupakan hal yang penting dan aspek primer dalam kehidupan manusia. Bahkan untuk menghargai pentingnya bidang pertanian, secara nasional telah dibuatkan Hari Tani Nasional yang diperingati setiap tanggal 24 September.

Sementara itu, dalam kancah internasional, bidang pertanian sering dikaitkan dengan Hari Pangan Sedunia yang diperingati setiap tanggal 16 Oktober.

Kumpulan Pantun Pertanian

1. Malam malam melihat bintang
Badan dingin terasa gemetaran
Lahan pertanian luas terbentang
Moga bisa beri kesejahteraan.

2. Baju selendang beli di kota
Museum seni ada di Italia
Walau dipandang sebelah mata
Profesi petani amatlah mulia.

3. Bunga selasih tumbuh di Yunani
Tangkap ikan gunakan besi
Terima kasih kepada petani
Sudah hasilkan makanan bergizi.

4. Tangkap kera memakai kawat
Kera kurus tak pernah makan
Petani sejahtera, negara kuat
Pemerintah harus memperhatikan.

5. Bongkar hunian di atas karang
Lepas busur ke arah kanan
Lahan pertanian makin berkurang
Karena tergusur oleh bangunan.

Pantun Sawah Ladang Pertanian

6. Dari Belgia ke kota Yunani
Perut mual, kepala pening
Senyum bahagia para petani
Sawah subur sudah menguning.

7. Pak Bupati tangkap belelang
Belalang pergi, ekornya belang
Padi mati tumbuh ilalang
Petani rugi, modal pun hilang.

8. Ke Cibubur tanggal delapan
Adik berkumur sambil berenang
Sawah subur sumber kehidupan
Petani makmur, masyarakat senang.

9. Akar bakau di dalam sumur
Sumur kering langsung dikubur
Sawah hijau, negeriku makmur
Tanah elok yang amat subur.

10. Kain merah bahannya linen
Baru dibawa dari Klaten
Padi di sawah siap panen
Karena digarap dengan telaten.

Pantun Petani dan Maknanya yang Romantis

11. Ibu bapak jadi petani
Pergi ke tegalan tak jemu-jemu
Sungguh bahagia hati ini
Bila bertuangan dengan kamu.

12. Bawa kerbau anak petani
Tidak lupa membeli delima
Saat engkau ada di sini
Aku tersenyum semakin lama.

13. Ke Semarang dagang celana
Celana dibeli sama petani
Aku memang bukan orang Cina
Tapi kuingin katakan Wo ai ni.

14. Pergi ke kebun ambil pepaya
Banyak petani sedang bekerja
Tolong obati hati saya
Dengan cinta darimu saja.

15. Pak petani duduk berendam
Ibu petani pergi menyelam
Cinta ini tak bisa padam
Muncul dari hati yang dalam.

16. Ada dokar atas jembatan
Ibu petani pakai kemeja
Apa kabar dirimu mantan?
Ku di sini baik-baik saja.

17. Ibu petani membawa bejana
Pohon randu depan istana
Aku di sini engkau di sana
Berbatas rindu membuat merana.

18. Bapak petani dari Kendari
Singgah sebentar di Kediri
Hari ini kita anniversary
Moga cinta selalu berseri.

19. Ke sekolah jauh tempatnya
Ada petani menangkap ikan
Berbahagialah kamu bersamanya
Meski di sini ku sulit melupakan.

20. Burung perkutut makan ketan
Bapak petani membawa rotan
Ngapain harus mikirin mantan
Kalau di sini ada gebetan.

Pantun Petani dan Artinya Penuh Nasihat

21. Ayam kalkun ditangkap Pak tani
Pak tani datang dari Purwakanti
Belajar yang tekun di hari ini
Akan bahagia di masa nanti.

22. Di kaki gunung ada petani
Sedang bicara sama bupati
Siapa yang tekun hari ini
Akan sukses di masa nanti.

23. Kulit keriput Bapak petani
Surya menyengat pakai bikini
Sesulit apapun pelajaran ini
Dengan semangat harus dijalani.

24. Bapak petani tanam tomat
Biji rusak dimakan ulat
Hari ini hari Jumat
Mari kita tunaikan sholat.

25. Paman petani membawa sabit
Jalannya mundur menuju bukit
Mentari pagi beranjak terbit
Janganlah tidur, segera bangkit.

Selanjutnya, jangan lewatkan untuk membaca aneka pantun lainnya berikut ini.

Pantun Bumi Hijau

pantun bumi hijau

Pantun Hitam Manis

pantun hitam manis

Pantun Sekolah Penggerak

pantun sekolah penggerak

Pantun Giveaway

pantun giveaway

Pantun Doa Harapan

pantun harapan


Tinggalkan komentar