35 Pantun Tentang Sampah, Mari Peduli Jaga Kebersihan


pantun tentang sampah

Memiliki lingkungan yang bersih dan sehat adalah tanggung jawab bersama. Salah satu cara untuk menjaga lingkungan adalah dengan membuang sampah pada tempatnya. Namun, sayangnya masih banyak orang yang membuang sampah sembarangan, entah itu di jalan, sungai, hutan, atau tempat lain yang seharusnya tidak menjadi tempat pembuangan sampah.

Membiarkan sampah berserakan di tempat yang tidak seharusnya dapat menimbulkan banyak masalah. Nah, kumpulan pantun tentang sampah berikut ini dapat menjadi sarana edukasi dan persuasif agar mau membuang sampah pada tempatnya dan menjaga lingkungan selalu bersih dan sehat.

Selain itu, kumpulan pantun tema sampah di bawah ini bisa juga dipakai untuk memperingati Hari Peduli Sampah Nasional yang diperingati setiap tanggal 21 Februari.

Pantun Tentang Sampah ~ Jangan Buang Sembarangan

1. Pohon nipah di tanah seberang
Ayah ke sana bawa celana
Buang sampah jangan sembarang
Sebab bisa membuat bencana.

2. Masak kerang, kuahnya tumpah
Biar lezat ditambah rempah
Jangan sembarang buang sampah
Nanti bencana datang melimpah.

3. Rempah-rempah pedas rasanya
Dalam telaga banyak ikannya
Buanglah sampah pada tempatnya
Agar terjaga keindahannya.

4. Burung gelatik di atas galah
Kepak sayap, terbangnya rendah
Sampah plastik harus dipilah
Agar dikelola dengan mudah.

5. Terbang semampai si burung camar
Tiba-tiba masuk ke kamar
Jangan sampai lingkungan tercemar
Masa depan ‘kan terasa samar.

6. Ke Palangkaraya membeli mangga
Mangga matang bersama pepaya
Jika lingkungan kotor tak terjaga
Hidup terancam banyak bahaya.

7. Main curang namanya jahat
Dapat balasan dunia akhirat
Bila lingkungan tiada sehat
Maka kehidupan terasa berat.

8. Pohon palem di atas tanjakan
Sungai mengalir ke Samarinda
Jika sampah banyak berserakan
Bencana banjir datang melanda.

9. Kolam ikan di tengah kota
Bunga melati tumbuh merata
Mari indahkan lingkungan semesta
Wujudkan bersih nyaman tertata.

10. Roda kereta berputar-putar
Dibawa kuda lompati pagar
Semangat menjaga alam sekitar
Lingkungan nyaman, udara pun segar.

11. Tengah hutan nyalakan api
Api membesar terkena pipi
Bila lingkungan tertata rapi
Warga sekitar pasti ‘kan hepi.

12. Tengah malam dapat berita
Berita besar ada di koran
Ayo bersihkan lingkungan kita
Dari sampah serta kotoran.

13. Naik perahu ke pulau karang
Badan lesu di pohon kina
Buang sampah jangan sembarang
Supaya jauh dari bencana.

14. Kuah hangat rasanya basi
Ikan lohan menari-nari
Lingkungan sehat bebas polusi
Jaga kebersihan setiap hari.

15. Luka ringan harus diperban
Bawa ke dokter harus diikat
Menjaga kebersihan jadi kewajiban
Buat semua warga masyarakat.

16. Jalannya pincang harus dipapah
Karena kemarin diinjak jerapah
Bila sembarang membuang sampah
Pasti penyakit datang berlimpah.

17. Punya pajangan harus dipasang
Jangan letakkan secara sungsang
Jika lingkungan terlihat gersang
Masa depan kan terlihat usang.

18. Ternak pulang ke dalam kandang
Bapak tani datang belakangan
Sedap mata ikut memandang
Jika bersih alam lingkungan.

19. Jadi anak jangan urakan
Rajin belajar, kurangi jajan
Jika biarkan sampah berserakan
Sungai meluap di kala hujan.

20. Jalan-jalan membawa motor
Untuk menonton tari tor-tor
Jika lingkungan selalu kotor
Biaya kesehatan menjadi tekor.

21. Dapat gelang di pekarangan
Gelangnya kecil sudah karatan
Siapa buang sampah sembarangan
Pasti dia temannya setan.

22. Pulang ke rumah dapat nasihat
Harus menurut dengan hormat
Jika lingkungan bersih dan sehat
Udara dihirup terasa nikmat.

23. Kakak dan paman bermain tenis
Raket dibawa beraneka jenis
Jika lingkungan tidak higienis
Jangan harap hidupmu manis.

24. Ruang privat boleh dilihat
Tapi harus di luar sekat
Yang menjaga lingkungan sehat
Pasti akan mendapat berkat.

25. Buah tomat merah warnanya
Bulat bentuknya, sedap dilihat
Buanglah sampah pada tempatnya
Agar alam bersih dan sehat.

26. Angka diurut bermacam-macam
Tujuh delapan ditempatkan
Tanah dan laut sedang terancam
Karena sampah yang berserakan.

27. Di Papua ada suku asmat
Banyak wisatawan melihat-lihat
Mari berperilaku secara cermat
Agar lingkungan menjadi sehat.

28. Kayu beringin mudah dipahat
Tumbuh dekat rumah Camat
Lingkungan bersih badan sehat
Gairah hidup terasa nikmat.

29. Tiang rumah harus dipasak
Biar kuat dan tidak bergerak
Bila lingkungan kita rusak
Maka penyakit semakin marak.

30. Jual santai seikat rempah
Rempah dibungkus biar tak tumpah
Jika sungai tersumbat sampah
Maka bencana datang melimpah.

31. Ada ikan memakan semut
Semut menyerang tikus cecurut
Sampah berserakan harus dipungut
Jangan cuma diam dan cemberut.

32. Air mengalir menuju selokan
Selokan panjang sampai ke taman
Jika sampah banyak berserakan
Lingkungan kotor banyak kuman.

33. Dari Italia jalan kelelahan
Buat berjumpa bibi dan paman
Insan mulia menjaga kebersihan
Karena merupakan bagian dari iman.

34. Pergi ke pasar berjumpa preman
Lalu ditolong seorang teman
Jika lingkungan bersih dan aman
Maka kehidupan terasa nyaman.

35. Timbang dacin harus ditera
Biar tidak mengira-ngira
Mari kurangi polusi udara
Karena membuat panas membara.

Selanjutnya, jangan lewatkan untuk membaca aneka pantun lainnya berikut ini.

Pantun Ajakan Sholat

pantun ajakan sholat

Pantun tentang Perahu

pantun perahu

Pantun Lawak

pantun lawak

Pantun Sawah Indah

pantun sawah pemandangan indah

Pantun Suka Cita

pantun suka cita


Tinggalkan komentar