Pantun Jalan Jalan Ke Manado – Selamat Datang


pantun jalan jalan ke manado

Manado, kota yang terletak di ujung utara Pulau Sulawesi, Indonesia, adalah sebuah tempat yang memukau dengan pesona alamnya yang spektakuler dan kekayaan budayanya yang unik. Terletak di tepi Samudra Pasifik, Manado dikelilingi oleh keindahan alam laut yang menakjubkan, termasuk terumbu karang yang indah, laut biru yang dalam, dan kehidupan bawah laut yang luar biasa. Ini adalah surga bagi penyelam dan penggemar aktivitas air seperti snorkeling dan diving.

Selain itu, di wilayah ini juga populer dengan karya sastranya yang berupa pantun. Namun, tulisan ini tidak membahas tentang pantun adat yang berasal dari kota Manado dan sekitarnya, tetapi akan menggunakan frase kata Manado sebagai bahan untuk berpantun, seperti berikut ini.

Pantun Kota Manado

Pencet jerawat datang komedo
Sambil menyantap sambal balado
Selamat datang di kota Manado
Untung banyak, bertambahlah saldo.

Jalan jalan ke kota Manado
Pohon jambu daunnya rontok
Cintaku kencang bagai tornado
Buat kamu yang paling montok.

Jalan-jalan ke Manado
Burung pipit dihalau-halau
Izinkan saya berikan kado
Kepada gadis yang bikin silau.

Jalan jalan ke kota Manado
Sambil minum es cincau
Wajah indah sungguh kemilau
Membuat hati menjadi kacau.

Jalan jalan ke Manado
Lalu pergi ke kota Poso
Kalau kamu sedang galau
Marilah kita makan bakso.

Nah, demikianlah kumpulan pantun dengan tema kota Manado. Silakan baca lagi pantun jalan-jalan lainnya berikut ini:

Jalan-jalan jualan ikan
Ikan patah harus disatukan
Kepada Tuhan aku mohonkan
Agar cepat kita dijodohkan.

Jalan-jalan jauh jaraknya
Singgah sebentar di pemandian
Kamulah bunga, aku kumbangnya
Maka cepatlah kita jadian.

Beli bubur di depan klinik
Sambil membawa manik-manik
Hari libur kita piknik
Untuk hilangkan rasa panik.

Bunga mawar tumbuh di kota
Kota dibangun memakai bata
Tanggal merah di depan mata
Sudah saatnya tuk cuci mata.

Jalan-jalan ke Tanjung Selor
Nonton film cerita horor
Mari hilangkan pikiran kotor
Agar hidupmu tak jadi error.

Pantun Nasionalisme Indonesia

pantun nasionalisme

Pantun Sindiran Pedas

pantun sindiran pedas

Pantun Pusing Kepala

pantun pusing

Kumpulan Pantun Kasih Sayang

pantun kasih sayang

Pantun Nasehat Perkawinan

pantun nasehat perkawinan


Tinggalkan komentar