Inilah CINTA, Prinsip Budaya Kerja Memajukan Perusahaan


budaya kerja

Kehebatan seorang pimpinan dalam memajukan perusahaannya tentu takkan pernah bisa tercapai secara maksimal jika tidak didukung oleh para karyawannya yang memiliki budaya kerja yang baik. Iklim dan perilaku kerja dalam suatu perusahaan hendaknya dikondisikan agar bergairah dan kondusif.

Oleh sebab itu, sebagai pimpinan perusahaan, sudah sepatutnya berupaya menciptakan situasi tersebut melalui suatu cara atau teknik tertentu. Mungkin prinsip budaya kerja (corporate culture) yang berkonsep C. I. N. T. A

Berikut ini bisa menjadi inspirasi bagi anda dalam mengupayakan perilaku kerja para karyawan yang bagus bagi perusahaan anda. Apa sajakah arti CINTA tersebut???

Competen

Perusahaan hendaknya mengarahkan para pekerjanya agar benar-benar kompeten sesuai dengan bidang pekerjaannya. Hal ini akan menciptakan karyawan-karyawan yang profesional. Oleh karena itu, dalam merekrut karyawan baru, pimpinan harus melakukan seleksi yang ketat guna mendapatkan calon karyawan yang handal.

Selain itu, pihak perusahaan juga hendaknya memberikan fasilitas yang mampu memajukan kompetensi para karyawannya, misalnya pelatihan dan magang. Wujud dari perilaku kompeten ini adalah berupa sikap berpikir ilmiah, terampil, akurat dan teliti.

Integrity

Pintar saja takkan cukup membuat perusahaan anda maju dengan pesat. Harus ada integritas yang bersemayam di hati para karyawan anda. Rasa integritas tersebut akan muncul jika pimpinan mampu memberi tauladan yang baik serta para karyawan merasa nyaman bekerja di perusahaan anda. Wujud dari perilaku integritas ini adalah konsisten (mindset), jujur (communication), dan disiplin (action).

New Improvement

Prinsip ketiga yang juga sebaiknya dipegang oleh semua karyawan adalah “New improvement atau continuous improvement (perbaikan berkelanjutan)”. Budaya kerja ini mengharuskan kita untuk selalu berbuat yang lebih baik dari hari-hari sebelumnya.

Dengan perilaku kerja semacam ini, maka karyawan senantiasa melakukan penyempurnan sehingga akan muncul sikap kreatif dan inovatif yang bermanfaat bagi keberlangsungan perusahaan.

Team Work

Perusahaan yang kuat adalah perusahaan yang memiliki team work yang solid. Dalam menjalankan rutinitas atau projek tertentu, para pekerja bekerja sama saling bahu-membahu mewujudkan cita-cita perusahaan.

Oleh sebab itu sebagai pimpinan, anda harus mampu mewujudkan situasi kerja yang nyaman, bersahaja, dan menjauhkan kompetisi yang tidak sehat antar sesama pegawai. Team work yang solid ditandai dengan adanya loyalitas, saling menghargai, dan kesetaraan.

Awareness

Awareness dalam hal ini dimaksudkan adalah customers awereness atau orientasi pelanggan. Perusahaan yang sukses adalah perusahaan yang peduli, mampu menjaga hubungan baik, serta mengutamakan para pelanggannya.

Oleh karena itu, amatlah penting menciptakan iklim kerja yang berorientasi pada kepuasan konsumen. Para karyawan yang awereness dengan customernya akan mampu memberikan edukasi, hubungan baik, serta cepat tanggap.


Tinggalkan komentar