10 Pantun tentang Madu – Manfaat dan Maknanya


pantun madu

Madu adalah cairan manis hasil ekstraksi sari-sari bunga yang dibuat oleh lebah. Madu mengandung sejumlah nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Mengkonsumsi madu dengan kadar tertentu dapat menambah daya vitalitas bagi kesehatan badan. Selain itu, madu sering dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan tubuh.

Nah, kumpulan pantun tentang madu yang disajikan berikut ini berisi tentang khasiat penting dari madu. Kemudian pada bagian kedua, kata ‘madu’ dijadikan sampiran pantun yang memiliki aneka makna.

Pantun Khasiat Madu

1. Pohon mengkudu tidak berduri
Bapak rehat setelah berlari
Sesendok madu setiap hari
Badan sehat, wajah berseri.

2. Bapak Kades di atas bukit
Perutnya sakit terasa melilit
Walau dioles hanya sedikit
Madu asli cerahkan kulit.

3. Ibu pergi tinggalkan wasiat
Berupa surat baru dilihat
Madu asli banyak khasiat
Membuat badan menjadi sehat.

4. Penjual peti sedang tersesat
Pakai baju secara kilat
Sarapan roti terasa lezat
Dioles madu bersama coklat.

5. Meja duduk berjumlah empat
Kalau diangkat terasa berat
Minum madu banyak manfaat
Tubuh prima setiap saat.

Pantun Madu Lucu Penuh Makna

6. Buah sirsak di atas nampan
Buah duku dicampur madu
Ada banyak pria yang tampan
Hanya dirimu yang buatku rindu.

7. Buaya darat mencari madu
Buaya air bernyanyi sendu
Sungguh berat rasanya rindu
Waktu sehari terasa sewindu.

8. Bambu tajam buat sembilu
Kera memanjat mencari madu
Yang lalu biarlah berlalu
Usah dikenang mengusik rindu.

9. Jahe dan madu harus diramu
Tumbuk akarnya dibuat jamu
Gunakan waktu mencari ilmu
Banyak membaca tak jemu-jemu.

10. Pohon randu dipanjat kera
Tangan bermain kaki melangkah
Mari membaca dengan gembira
Moga ilmu menjadi berkah.

Nah, itulah kumpulan pantun tentang madu. Selanjutnya, baca juga aneka pantun lainnya berikut ini.

Pantun Istimewa Spesial

pantun istimewa

Pantun Bersajak AB AB

pantun bersajak abab

Pantun 4 Kerat Cinta

Pantun 4 Kerat

Pantun buat Guru yang Baik

pantun buat guru

Pantun Perpisahan Pensiun untuk Guru

pantun perpisahan pensiun guru sekolah


Tinggalkan komentar