Pantun Tak Ada Gading yang Tak Retak


pantun tak ada gading yang tak retak

Kue puding di dalam kotak
Lalu dibawa ke tengah istana
Tak ada gading yang tak retak
Semua tiada yang sempurna.

Pantun Peribahasa Lainnya

Medang sila buahnya cantik
Jatuh menimpa ke pasu bunga
Dengan sebab nila setitik
Habis rusak susu sebelanga.

Pisang emas dibawa berlayar
Masak sebiji di atas peti
Hutang emas boleh dibayar
Hutang budi dibawa mati.

Dari hulu turun ke pekan
Sampan patah di tengah hari
Kalau selalu ingatkan Tuhan
Apa dipinta pasti diberi.

Makan sagu di petilasan
Sagu dimasak buat cemilan
Jangan ragu minta penjelasan
Malu bertanya sesat di jalan.

Nasi sebakul dimakan anjing
Anjing tetangga berwarna gading
Berat dipikul, ringan dijinjing
Bekerja sama saling bersanding.

Menyapu taman membuat penat
Adik pingsan sudah siuman
Punya teman sudah berkhianat
Bagai pagar makan tanaman.

Ada selendang milik Jeng Ratu
Pohon jati tingginya sebahu
Ada udang di balik batu
Maksud hati, siapa yang tahu.

Kemumu di dalam semak
Jatuh melayang selaranya
Meski ilmu setinggi tegak
Tidak sembahyang apa gunanya.

Kalau ada sumur di ladang
Bolehlah kita menumpang mandi
Kalau ada umur yang panjang
Bolehlah kita berjumpa lagi.

Induk ngengat membuat kesal
Kayu sebatang pecah pinggirnya
Tidak mengingat asal muasal
Bagai kacang lupa kulitnya.


Tinggalkan komentar